Film ini adalah film mata-mata yang dipenuhi bintang kelas A Hollywood. Bertabur bintang dari Paul Rudd - yup si Ant Man-, Mark Strong, Sienna Miller, Jeff Daniels, Guy Pearce, Paul Giamati sampai bintang Jepang, Hiroyuki Sanada.
Sutradara Ben Lewin mengangkat film ini berdasarkan buku karya Nicholas Dawidoff, The Catcher Was a Spy: The Mysterious Life of Moe Berg.
Kisah nyata Morris Berg, catcher dari klub Boston Red Sox sekaligus menjadi mata-mata AS. Diawal film diperlihatkan bagaimana Moe mengambil bagian dari tour persahabatan ke Jepang. Ada adegan yang saya suka disini ketika Moe intens bercerita dengan Kawabata. Ada percikan intim ketika di akhir percakapan Moe bertanya apakah nanti Jepang dan Amerika akan berperang.
Sejujurnya saya lebih menyukai film spionase ala James Bond, Jason Bourne atau Kingsman. He..he..he.. Tapi menonton film ini menambah wawasan tentang film mata-mata yang berorientasi pada kedalaman karakter dan intrik. Bagus buat blogger tukang review film amatiran seperti saya.
Paul Rudd berakting sampai pada taraf "kita tidak ingin pergi dari sisinya". Support cast juga bermain dengan sama baiknya kecuali Guy Pearce yang disini seperti menurunkan standar.
Plot bergerak maju mundur. Sinematografi mampu menangkap bangunan dan kostum sesuai tahun 1940-an..
Salah satu trivia:
Headline Majalah Newsweek ketika Moe Berg meninggal di May 1972 adalah "3rd stringcatcher, 1st string spy"
No comments:
Post a Comment